PERBEDAAN DAN FUNGSI XAMPP, LAMPP DAN WAMP

Assalamualikum wr wb
Hasil gambar untuk PERBEDAAN DAN FUNGSI XAMPP, LAMPP DAN WAMP

Hai teman-teman, kali ini saya akan membahas tentang perbedaan dan fungsi xampp, lampp, wamp. Lalu apa itu xamp, lamp dan wamp? Langsung saja kita ke pembahasan


Hasil gambar untuk xampp

  Xampp merupakan perangkat lunak bebas yang mendukung banyak sistem operasi, merupakan campuran dari beberapa program. yang mempunyai fungsi sebagai server yang berdiri sendiri, yang terdiri dari program MySQL database, Apache HTTP Server, dan penerjemah ditulis dalam bahasa pemrograman php dan perl
Xampp merupakan singkatan dari kata X = ( Empat OS Yang terdiri dari Windows,linux,Mac dan Solaris ), A = Apache, M = MySQL, P = PHP dan P = Perl
Jadi dapat disimpulkan Bahwa Xampp dapat digunakan di berbagai macam Sistem Operasi seperti Windows, MacOS, Linux, Solaris
Bagian Terpenting dalam Xampp :

- htdoc adalah folder di mana Anda meletakkan file yang akan dijalankan, seperti file PHP, HTML dan script lainnya.

- phpMyAdmin adalah bagian untuk mengelola database MySQL yang dikomputer.
Untuk membukanya, membuka browser dan ketik alamat http: // localhost /phpMyAdmin,Atau juga dapat menggunakan ip http://172.0.0.1/phpmyadmin maka secara otomatis halaman phpMyAdmin akan muncul.

- Control Panel yang berfungsi untuk mengelola layanan (service) XAMPP. Seperti stop service (berhenti), atau mulai (mulai).

Komponen Xampp :
- Apache 2.4.4
- MySQL 6.5.11
- PHP 5.5.0
- phpMyAdmin 4.0.4
- FileZilla FTP Server 0.9.41
- Tomcat 7.0.41 (with mod_proxy_ajp as connector)
- Strawberry Perl 5.16.3.1 Portabel
- XAMPP Control Panel 3.2.1 (dari hackattack142)
Hasil gambar untuk lampp

  LAMP adalah istilah yang merupakan singkatan dari Linux, Apache, MySQL dan Perl/PHP/Phyton. Merupakan sebuah paket perangkat lunak bebas yang digunakan untuk menjalankan sebuah aplikasi secara lengkap.
Komponen-komponen dari LAMP:
- Linux sebagai sistem operasi
- Apache HTTP Server sebagai web server
- MySQL sebagai sistem basis data
- Perl atau PHP atau Pyton sebagai bahasa pemrograman yang dipakai

 

Beberapa perangkat lunak yang menggunakan konfigurasi LAMP antara lain :
- MediaWiki, dan
- Bugzilla.

Hasil gambar untuk wamp 


   Wamp Merupakan Singkatan dari Windows, Apache2, MySQL, dan PHP, software ini dikhususkan untuk PC atau Laptop yang berbasis OS Windows untuk dijadikan sebuah server yang bersifat lokal atau biasa disebut dengan localhost.
Wampp Server sendiri sudah tersedia paket installasi yang terdiri dari Windows Apache, MySQL dan php yang sudah saling terintegrasi

Fungsi Lampp,Xampp dan Wamp
- ketiga software ini memiliki fungsi yang sama yaitu sebagai layanan web server sendiri yang bersifat lokal, sehingga tidak perlu terhubung ke server hosting online, Sotware ini sangat dianjurkan untuk seseorang yang ingin Memulai atau membangun sebuah web server terlebih dahulu sebelum nantinya beralih ke layanan server online

Perbedaan Lampp, Xampp Dan Wamp

Xampp :
- Xampp lebih kuat dan sumber daya yang mengambil dari pada Wamp
- Xampp Menyediakan dukungan untuk MySQL,PHP,Perl
- Xampp juga memiliki fitur SSL

Wamp
- Wamp Menyediakan dukungan untuk PHP dan MySQL
- Wamp tidak Memiliki Fitur SSL

Lampp Merupakan paket aplikasi yang sama dengan Xampp dari segi fitur nya, sehingga tidak memiliki perbedaan yang menonjol dengan Xampp


Dapat disimpulkan bahwa Xampp dapat digunakan diberbagai macam sistem operasi seperti windows, linux, MacOS dan solaris sedangkan Lampp merupakan paket yang dapat digunakan di OS linux berbeda dengan Wamp, Wamp hanya dapat di gunakan di OS windows saja.

Sekian yang dapat saya sampaikan kurang lebihnya mohon  maaf


Wassalamualaikum wr wb 


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "PERBEDAAN DAN FUNGSI XAMPP, LAMPP DAN WAMP"

Post a Comment

MENGENAL VPN DAN TIPE TIPENYA

Assalamualaikum wr wb Hai teman-teman kali ini saya akan membahas tentang VPN   VPN (Virtual Private Network) merupakan sebuah met...